NEWS & PUBLICATION

Rektor Mengutus Lulusan UPH Menjadi Terang dan Garam di Tengah Masyarakat

24/11/2014 Uncategorized

Rektor Mengutus Lulusan UPH Menjadi Terang dan Garam di Tengah Masyarakat

sub_title

Rektor UPH, Dr. (Hon) Jonathan L. Parapak, melepas 759 lulusan UPH pada wisuda XXVI, yang berlangsung Sabtu, 22 November 2014 di Grand Chapel kampus UPH.

 
 Rektor melantik wisudawan terbaik program Magister Manajemen, Diana Charlie, dengan IPK 3.96.

 

Rektor UPH, Dr. (Hon) Jonathan L. Parapak,  melepas 759 lulusan UPH pada wisuda XXVI, yang berlangsung Sabtu, 22 November 2014 di Grand Chapel kampus UPH. Hadir dalam acara wisuda para tamu khusus diantaranya Prof. Dr. KH. Muhammad Sirajuddin Syamsuddin, atau Din Syamsuddin, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI), Presiden Biola University, USA, Dr. Barry H. Corey,  Sekertaris Pelaksana  Kopertis Wilayah III, Putut Pujogiri SH, Prof. Hasjim Djalal, mantan Dubes Indonesia untuk Kanada dan Jerman,  Dino Patti  Djalal, mantan Dubes RI untuk Amerika Serikat, dan beberapa mitra universitas luar negeri diantaranya Janine Allen, Dean of Global Initiaves, Corban University USA  dan Dr. Benjamin Das Combe, Senior Lecture School of Environmental and Life Sciences, University of  Newcastle Australia.

 

Dalam pesannya kepada wisudawan, Rektor  mengingatkan agar apa yang telah dialami dan didapatkan selama menjalani studi di UPH dapat diabdikan di tengah-tengah masyarakat. Para lulusan UPH diutus untuk menjadi agen transformasi, membawa perdamaian, membawa terang dan pengharapan, di tengah kondisi masyarakat Indonesia yang penuh tantangan, dilanda krisis moral, krisis lingkungan, kerusuhan dan era kemajuan teknologi yang sangat pesat. 

 

 

?Kita diutus untuk menerangi dunia yang gelap, menggarami masyarakat yang secara moral sedang terpuruk. Mari kita berdoa supaya kita dituntun Tuhan untuk menjadi saksi yang berkenan kepadaNya, membawa kebenaran dan keadilan serta kasih sayang di tengah masyarakat kita. Kiranya apa yang telah dicapai dapat dipersembahkan bagi bangsa dan negara dan bagi Kemulyaan Tuhan,? pesan Rektor.

 

 

Dr. (Hon) Jonathan L. Parapak, Rektor UPH, menyampaikan pesan wisuda. 
 
Dalam kesempatan tersebut, Rektor juga menyambut gembira kelulusan enam mahasiswa program dual degree Jurusan Teknologi Pangan UPH dengan University of Newcastle, Australia, dan juga program dual degree Pendidikan Guru UPH dengan Corban University AS, yang telah menghasilkan ratusan guru-guru yang kini tersebar diberbagai daerah di tanah air.  
 

Wisuda UPH XXVI ini bertepatan dengan Dies Natalis UPH XX, karenanya tema acara wisuda tahun ini yaitu ?Be My Witness? mendukung tema Dies Natalis UPH XX  yaitu ?Telling His Story? yang terus disosialisasikan sepanjang tahun ini.  (rh)

 
Rektor bersama para tamu khusus Dr. Barry H. Corey,  Janine Allen dan Din Syamsuddin. 
 
Dekan Business School, Budi Hartono Kusuma, menerima piala bergilir, Fakultas dengan lulusan IPK tertinggi di Wisuda XXVI
 
Rektor sebelum prosesi menerima tamu khusus: Din Saymsuddin, dan keluarga Hasjim Djalal.
 
 
Dino Patti Djalal berbincang dengan Din Syamsuddin sebelum prosesi wisuda.
 
UPH Media Relations