NEWS & PUBLICATION

Workshop Bioteknologi: Crime Scene Investigation (CSI) in Practice Problem-based Learning

15/04/2015 Uncategorized

Workshop Bioteknologi: Crime Scene Investigation (CSI) in Practice Problem-based Learning

subject

Program Bioteknologi Universitas Pelita Harapan (UPH) merancang sebuah workshop bertema Crime Scene Investigation (CSI) untuk siswa Sekolah Menengah Atas. Workshop yang dilaksanakan pada Sabtu, 11 April 2015 di area kampus UPH Karawaci

CSI trainee sedang meneliti DNA dipandu oleh mahasiswa Bioteknologi UPH
 
 
 

Bagi siswa sekolah, meneliti dalam pelajaran Biologi bisa menjadi hal yang menyenangkan atau sebaliknya, membosankan. Namun, bagaimana jika penelitian tersebut dikemas dalam format yang sering kita tonton dalam serial kriminal, Crime Scene Investigation (CSI)?

 

 

Program Bioteknologi Universitas Pelita Harapan (UPH) merancang sebuah workshop bertema Crime Scene Investigation (CSI) untuk siswa Sekolah Menengah Atas. Workshop yang dilaksanakan pada Sabtu, 11 April 2015 di area kampus UPH Karawaci diikuti sebanyak 32 siswa yang berasal dari SMA se-Jabodetabek antara lain SMAK 7 Penabur, SMA Permai, SMA Madania Bogor, dan SMA Santo Yoseph.

 

Peserta workshop dari 4 Sekolah Menengah Atas se-Jabodetabek bersama mahasiswa jurusan Bioteknologi UPH

 

Workshop CSI ini dipandu oleh dosen Bioteknologi UPH Ibu Jap lucy dan Ibu Agustina I. Susanti, dibantu beberapa mahasiswa Bioteknologi. Para siswa dibagi dalam 6 (enam) kelompok yang berperan sebagai CSI trainee dan mahasiswa Bioteknologi menjadi pimpinan dan staf CSI. Workshop ini diawali dengan penemuan ?mayat? pada Tempat Kejadian Perkara (TKP) lalu trainee mengecek bukti-bukti fisik melalui sampel DNA berupa kuku jari, goresan, rambut. Selanjutnya para siswa berdiskusi untuk menentukan penyebab kematian korban. Setelah itu, mereka melakukan interogasi dengan suspect di lokasi-lokasi berbeda untuk menemukan alibi masing-masing, mengambil sidik jari mereka dan meneliti DNA tersebut di laboratorium Bioteknologi UPH. Setelah itu, mereka diarahkan ke ruang pertemuan awal untuk mengkonfirmasi siapa sebenarnya pembunuh korban. Tim yang berhasil menentukan tersangka dengan benar menjadi pemenangnya.

 

 
          CSI trainee sedang mengindentifikasi ‘mayat’
     Peserta sedang menganalisis bukti-bukti yang ada

 

Pada akhir sesi Dr. Reinhard Pinontoan, Ketua Jurusan Bioteknologi UPH, menjelaskan kepada para siswa mengenai pengetahuan umum Bioteknologi. ?Bioteknologi bukan sekedar meneliti saja tetapi juga dengan belajar hal ini dapat membantu meningkatkan kualitas hidup manusia. Contohnya menemukan penangkal kanker dan lainnya,? jelas Reinhard. Dengan workshop ini diharapkan dapat membangun ketertarikan siswa dengan pelajaran Bioteknologi mengingat pentingnya pelajaran ini untuk kemajuan manusia dan sekitarnya. (el)

 

 
 
 
 
 
 
 
 
 

Berikut testimoni peserta workshop:

?Acara ini menarik, bagus, dan mendidik khususnya bagi siswa yang tertarik pada bidang bioteknologi karena bidang ini menyangkut kehidupan manusia yang kita tidak tahu sama sekali. Jadi kita tahu seperti apa profesi di bidang ini. Saya jadinya tertarik masuk di Bioteknologi karena ada asiknya, menegangkan, dan penasaran bagaimana cara mengetahuinya.?

Riven Melvin ? Kelas 11

SMAK 7 BPK Penabur

 

Dr. Reinhard Pinontoan, Ketua Jurusan Bioteknologi UPH sedang menyampaikan informasi mengenai Bioteknologi

 

 
SMAK 7 BPK Penabur menjadi Best Team
Pemberian lencana ‘UPH Scientist’ kepada tim pemenang

 

   

 
 
UPH Media Relations