Lulusan D3 Harus Naik Kelas! Teknik Industri UPH Siapkan Program Fast Track Lanjut S1.

Berikan kemudahan bagi mahasiswa dalam meningkatkan kompetensi, Program Studi (Prodi) Teknik Industri Universitas Pelita Harapan (UPH) hadirkan program Fast Track yang dapat dimanfaatkan mahasiswa lulusan Diploma Tiga (D3) untuk lanjut ke jenjang Strata Satu (S1) di UPH. Program ini juga telah diimplementasikan bagi Politeknik Moral, Excellence, Teamwork, Achievement (META) Industri Cikarang melalui penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) pada 22 September 2022. Penandatanganan kerja sama dilakukan langsung oleh Santo Wijaya, S.T., M.Eng, selaku Direktur Politeknik META Industri Cikarang dan Eric Jobiliong, Ph.D selaku Dekan FAST UPH.

Program Fast Track UPH diharapkan memberikan kemudahan bagi lulusan D3 Politeknik META untuk dapat langsung ‘naik kelas’ menjadi lulusan S1 di TI UPH dalam kurun waktu singkat.

“Program ini bertujuan memberi kesempatan bagi mahasiswa D3 TI Politeknik META untuk mengambil mata kuliah yang ada di kurikulum S1 TI UPH sebagai mata kuliah pilihan di tahun terakhir. Dengan program ini, mahasiswa D3 Politeknik META dapat melanjutkan S1 di UPH selama 1,5 tahun,” jelas Eric Jobiliong.

Selain memberikan kesempatan dalam peningkatan kompetensi mahasiswa, kerja sama ini juga merupakan wujud pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi, Pengembangan Institusi dan Manajemen Pendidikan, Pemberdayaan Sumber Daya Manusia, dan Pemanfaatan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi.

Meresponi kerja sama ini, Santo Wijaya menyambut antusias adanya program Fast Track dari UPH. Menurutnya, “UPH merupakan salah satu universitas swasta yang berkomitmen untuk peningkatan kualitas pendidikan tinggi Indonesia dan terbuka untuk menjalin kerja sama dengan semua pihak tidak terkecuali pendidikan tinggi vokasi. Terlebih untuk Program Fast Track yang dapat membantu mahasiswa D3 kami agar dapat meningkatkan kompetensi. kami berharap mahasiswa D3 TI Politeknik META Industri yang ingin melanjutkan ke jenjang S1 dapat mengambil ilmu sebanyak-banyaknya sebagai bekal mereka untuk meningkatkan kualitas diri dan karier di masa depan.”

Terjalinnya kerja sama antara TI UPH dengan Politeknik META Industri Cikarang merupakan bentuk upaya FAST dalam mempersiapkan sumber daya manusia untuk menjadi ‘The Next Great Achiever’ dan mampu menjadi pemimpin masa depan yang siap menghadapi berbagai tantangan di masa depan.

Program Studi Teknik Industri UPH

Program Studi Teknik Industri UPH akan membekali mahasiswa dengan keterampilan-keterampilan Teknik Industri, mulai dari merancang, mengevaluasi hingga memperbaiki kinerja suatu sistem yang kompleks. Keterampilan dan ilmu yang dipelajari di Teknik Industri UPH merupakan hal yang diperlukan dalam dunia modern saat ini. Jika memiliki ketertarikan dalam menganalisis atau merumuskan model abstrak untuk mengembangkan suatu sistem, Program Studi Teknik Industri UPH pilihan yang tepat untuk menjadi lulusan Teknik Industri yang handal. Bagi siswa/i SMA kelas 12, jadilah bagian dari UPH! Informasi lebih lanjut hubungi Student Consultant di 0811-1709-901 atau dapat langsung mendaftar di sini.


baca juga:

Teknik Industri: Keunggulan Jurusan dan Prospek Karier