UPH Sambut 10 Mahasiswa HGU School of Law dalam ESG Student Forum Jakarta.

Fakultas Hukum (FH) Universitas Pelita Harapan (UPH) menyambut kedatangan 10 mahasiswa asal Korea Selatan dari Handong Global University (HGU) School of Law pada rangkaian kegiatan Environmental, Social, and Governance (ESG) Student Forum Jakarta 2024, yang berlangsung pada 8-10 Januari 2024.  

ESG Student Forum Jakarta merupakan acara hasil kerja sama antara UPH dan HGU yang bertujuan untuk memfasilitasi mahasiswa dalam mengeksplorasi isu-isu hukum terkait ESG, seperti keberlanjutan lingkungan, tanggung jawab korporasi terhadap hak asasi manusia, dan tata kelola etis. Program ini juga dirancang untuk membangun hubungan antara mahasiswa HGU dan UPH, serta memfasilitasi berdiskusi mengenai tantangan dan peluang dalam ranah ESG. 

Rangkaian kegiatan ESG Student Forum terdiri dari sesi kuliah dari kedua universitas, presentasi mahasiswa, serta kunjungan ke kantor Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Indonesia. Selama kunjungan, mahasiswa terlibat dalam diskusi informatif mengenai peran dan perspektif KOMNAS HAM sebagai organ pelengkap negara yang diberdayakan konstitusional secara umum. Kunjungan ini memberikan pemahaman langsung kepada mahasiswa HGU dan UPH mengenai tantangan dan prestasi KOMNAS HAM dalam menangani kasus penegakan hukum hak asasi. 

Jerry Shalmont, S.H., M.H., selaku Deputy Director of Administration and Student Affairs dan Dosen Pembimbing mahasiswa FH UPH, menyatakan bahwa ESG Student Forum Jakarta bersama HGU akan memberikan pengalaman berharga bagi mahasiswa UPH dalam memperluas wawasan mengenai hukum internasional. 

“Kami berterima kasih kepada HGU School of Law atas kunjungannya. Melalui kegiatan ini, kami berharap mahasiswa HGU dapat mendapatkan pemahaman lebih dalam mengenai pandangan hukum Indonesia terkait isu-isu ESG. Dengan berbagai diskusi dan berbagi pengalaman antar mahasiswa, saya yakin mahasiswa UPH juga akan diperkaya pengetahuannya tentang dunia hukum di Korea Selatan,” ujar Jerry. 

Hal serupa diungkapkan oleh Prof. Cho Hye Sin , dosen dan pendamping mahasiswa HGU, yang berharap kegiatan dari ini dapat mempererat hubungan kerja sama antara HGU dan UPH yang telah terjalin lama. Ia mengharapkan agar kegiatan semacam ini dapat terus dilaksanakan setiap tahun. 

Salah satu mahasiswa HGU yang mengikuti program ini, Ariel Judarta mengatakan bahwa ia mendapatkan banyak pengetahuan baru mengenai hukum di Indonesia. Ariel merupakan mahasiswa asal Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di HGU. 

“Selama kunjungan saya ke FH UPH untuk program ESG Student Forum 2024 ini, saya banyak mendapatkan pengetahuan baru mengenai Hukum Lingkungan dan Konstitusi Indonesia. Setelah mempelajari hal-hal tersebut, saya lebih mengapresiasi pentingnya landasan dan penegakan hukum terkait alam dan kemanusiaan di Indonesia. Melalui program ini, saya juga dapat berinteraksi dengan mahasiswa lain yang memiliki visi dan misi serupa untuk mengembangkan diskusi mengenai hukum lingkungan dan kemanusiaan. Saya berharap dapat melanjutkan diskusi mengenai ESG dengan lebih dalam dan mendetail,” jelasnya. 

Melalui kerja sama strategis yang terjalin dengan berbagai universitas terkemuka di luar negeri, UPH bertujuan untuk terus mendukung mahasiswa dalam mempersiapkan diri menjadi pemimpin global masa depan yang mampu memberikan kontribusi positif bagi perkembangan dunia hukum di Indonesia.  


baca juga:

Jurusan Hukum: Keunggulan dan Prospek Kariernya