The Johannes Oentoro Library UPH Raih Juara 1 ALIA 2021 Tingkat Provinsi DKI Jakarta.

The Johannes Oentoro Library (JOL) Universitas Pelita Harapan (UPH) terpilih sebagai pemenang mewakili wilayah DKI Jakarta dalam anugerah Academic Library Innovation Award (ALIA) 2021 ‘Smart Library for Smart Society During Pandemic’ yang diselenggarakan oleh Forum Perpustakaan Perguruan Tinggi Indonesia (FPPTI) pada 15 September 2021 lalu. Kegiatan ini diselenggarakan untuk memberikan apresiasi kepada perpustakaan yang menunjukkan inovasi dan kreativitasnya dalam penyelenggaraan perpustakaan sehingga semakin berperan dalam membentuk masyarakat yang maju dan menjalankan Tri Dharma Perguruan Tinggi selama masa pandemi. Nantinya, JOL UPH akan mewakili provinsi DKI Jakarta untuk melaju ke ALIA 2021 tingkat nasional.

Manajer JOL UPH, Dhama Gustiar Baskoro, S. S., M. Pd., mengatakan bahwa mengikuti kompetisi ini menjadi cara untuk meningkatkan diri dan mengenalkan program unggulan ‘Information Literacy Smart Class (ILSC)’ milik JOL UPH ke perpustakaan universitas lainnya. Program inilah yang membawa JOL UPH terpilih sebagai pemenang ALIA 2021 wilayah DKI Jakarta.

“Kami merasa terhormat bisa mewakili FPPTI wilayah DKI Jakarta dan membawa nama UPH dalam lomba ALIA secara nasional dengan program inovasi yang sudah dijalankan. Selain sebagai cara untuk dapat meningkatkan kualitas, kami juga ingin mengenalkan program ILSC sebagai salah satu program unggulan perpustakaan UPH kepada universitas lainnya dan berharap bisa menjadi inspirasi bagi mereka,” kata Dhama.

ILSC merupakan program pelatihan literasi informasi dengan metode asinkronus yang bisa digunakan para pengguna untuk melakukan pelatihan secara mandiri dengan akses yang mudah dan dapat mengikuti pelatihan dari awal hingga akhir dengan waktu yang lebih fleksibel. Program ini didasari karena banyak pengguna perpustakaan yang kesulitan dalam penulisan dan pengunggahan mandiri tugas akhir karena memiliki waktu yang terbatas. ILSC dapat digunakan pengguna dengan melakukan pendaftaran melalui learn.uph.edu.

“Perpustakaan dulu hanya dianggap sebagai tempat koleksi, tapi perpustakaan di abad 21 harus menjadi tempat edukasi literasi informasi ke penggunanya. Literasi informasi di era digital saat ini, juga harus memiliki program yang inovatif, seperti program ini bisa dilakukan secara mandiri (end-to-end) dari pendaftaran hingga pemberian setifikat, juga disertakan modul-modul yang komprehensif dan mudah untuk dimengerti oleh penggunanya. Berdasarkan testimoni dan survey pengguna, program ini membantu para pengguna dalam menyelesaikan tugas akhir mereka, karena fleksibilitas yang diberikan serta modul-modul yang mudah dimengerti dalam pembelajaran mandiri, sehingga pengguna juga bisa mendapatkan hasil yang maksimal,” ungkap Dhama.

Prestasi ini tentunya dapat diraih berkat kerja sama dan diskusi konsep yang baik oleh tim JOL UPH yang terlibat; Kevin Marvellino sebagai koordinator tim, Bramantiasto Adjie sebagai editor video, Yanni Karina sebagai penyedia data dan testimoni, Christine Natalia Nababan sebagai Narator, dan Dhama Baskoro sebagai pengarah dan penulis narasi. Tim JOL UPH saat ini tengah bersiap menjadi perwakilan provinsi DKI Jakarta di ALIA 2021 tingkat nasional pada 12 Oktober mendatang, dan tentunya berharap dapat memenangkan kembali di kompetisi ini.

JOL UPH senantiasa menjadi fasilitas pendukung kegiatan pembelajaran dan penelitian universitas dengan memberikan layanan berkualitas SERVE (Sympathetic, Easy, Rapid, Valid, Enthusiastic), menyediakan akses ke sumber daya informasi dalam semua format, dan mendidik pengguna untuk menggunakan sumber daya serta teknologi informasi secara etis.

Bagi kamu siswa/i kelas 12 yang ingin berkuliah dan mendapatkan fasilitas perpustakaan dengan kualitas layanan terbaik, pendaftaran mahasiswa baru UPH untuk Tahun Akademik 2022/2023 telah dibuka, daftarkan dirimu sekarang! Informasi lebih lanjut hubungi Student Consultant di 0811-1709-901.